Rabu, 14 Maret 2018

Banyak Cara Menuangkan Ide dan Menulis

1. Membuat catatan apapun yang dilihat, didengar dan dirasakan.
Ada kata yang enak buat ditulis, tuliskan. Apa yang tertangkap mata, langsung tulis.

2. Ide berupa gambar.
Bisa juga difoto. Ini Bank Ide saya menumpuk dalam bentuk foto. Atau melihat gambar, lukisan dan sejenisnya.

3. Didengar.
Suara kita bisa direkam atau kita merekam suara narasumber. Dalam jumpa koresponden UMKM, selain saya bisa berfoto dan endorse dengan Andi F. Noya, saya pun sedikit merekam apa yang disampaikannya. Bisa jadi 2 artikel berbeda dari 1 pertemuan.

Apa yang kita dengar juga bisa berupa lagu, curhatan seseorang dan lain sebagainya.

3. Dari bacaan yang kita baca. Sumber ide bisa datang dari manapun. Termasuk membaca tulisan atau status FB, membaca buku, majalah, koran atau tulisan dari internet.

Nah, sekarang, masih sulitkah Anda mendapatkan ide dan menuliskannya?

Salam Pena Kreatif,
Devy Nadya Aulina.

Kota Angin, 3 Oktober 2017, 07.22 WIB.

#MenulisSpontanDiWA #MenulisDariHPItuAsyik #GriyaKreatifDeyalina

2 komentar: